Variabel Statis Global

Written by: Fajar   |   Updated on: September 13, 2018
Variabel Statis Global

Variabel Statis Global

Static keyword memiliki fungsi yang bermacam-macam, tergantung dimana keyword static tersebut digunakan. Di dalam artikel ini penulis akan jelaskan mengenai static keyword yang digunakan pada Variabel Global.

Fungsi Statis keyword dalam Variabel Global adalah untuk membuat variabel tersebut tidak dapat dilihat dan tidak dapat diakses dari file lainnya.

Pada artikel sebelumnya diberitahukan bahwa ada sebuah keyword yang bersintak extern, yang dapat membuat external linkage variabel antar file.

Dengan menggunakan static keyword dapat memblokir fitur semacam extern yang digunakan dengan tujuan untuk membuat linkage antar file, dan deklarasi global statis variabel hanya akan tersedia pada file dimana variabel tersebut didirikan.

Keyword static yang digunakan dalam global variabel biasanya dimanfaatkan oleh programmer untuk meningkatkan keamanan kode, terutama pada penyimpanan data.

Contoh Penulisan

static int id;
static char karakter;

sifat dari keyword static lainnya adalah jika tidak ada inisialisasi yang dilakukan saat deklarasi maka variabel tersebut otomatis akan memiliki nilai 0 atau kosong.

Contoh Program I :

#include <iostream>;
using namespace std;

static int id; //Variabel Statis
static char karakter; //Variabel Statis

int main ()
{
    cout<<id<<endl;
    cout<<karakter<<endl;
    return 0;
}

Contoh Program II :
testExtern.cpp :

static int id; //Variabel Statis

main.cpp :

#include <iostream>

extern int id; //Extern Keyword

int main(){
    std::cout<<id<<std::endl;
    return 0;
}

Pada contoh program ke dua, anda akan diperlihatkan bagaimana kompilator akan mengeluh yang diakibatkan karena program mencoba mengakses variabel statis global id.

Baca :   Variable, Tipe Data dan Input/Ouput

3 Replies to “Variabel Statis Global”

  1. I every time used to read post in news papers but now as I am a user of internet thus from now I am using net for content, thanks to web.

  2. naturally like your web-site however you have to test the spelling
    on quite a few of your posts. Many of them are rife with spelling problems and I in finding it very troublesome to tell the truth
    nevertheless I’ll surely come back again.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *